RS Aulia Hospital Buka Operasi Gratis Bibir Sumbing dan Langit-langit

Kesehatan1318 Views

PEKANBARU, (Terasriau.com) – Kini masyarakat tidak perlu khawatir apabila ada anak atau saudara yang mengalami bibir sumbing dan langit-langit keras.

Rumah Sakit Aulia Hospital Pekanbaru  bekerjasama dengan Smile Train siap melakukan operasi gratis terhadap penderita bibir sumbing dan langit-langit di Jalan. H.R Soebrantas No. 63 Pekanbaru.

Kepedulian Aulia Hospital untuk menjadi rumah sakit yang berorientasi kepada pelanggan dengan mengutamakan mutu, kenyamanan dan memberikan pelayanan terbaik. dengan memiliki tim medis yang kompeten serta berpengalaman dengan mengedepankan patient safety. serta menyelenggarakan pelayanan kesehatan profesional, modern, bermutu serta sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Program Operasi Gratis ini sudah di mulai dari tanggal 5 November 2018 sampai akhir desember nanti untuk persyaratan dan ketentuan :

  1. fotocopy KTP orang tua pasien & keluarga.
  2. untuk bayi dengan sumbing bibir, minimal umur 3 bulan berat 5kg.
  3. untuk bayi dengan langit-langit bolong, minimal umur 18 bulan.
  4. tidak mengalami sakit berupa batuk/filek dan demam.

Bagi masyarakat membutuhkan Informasi lebih lanjut dapat menghubungi :
Aan : 08127760946 / Customer Service : 08117560 100
Kunjungi Website : www.auliahospital.co.id