PASIRPANGARAIAN, (Terasriau.com)- Seekor buaya yang menewaskan bocah berusia 7 tahun bernama Rahmad Andika Saputra di Desa Bonai, Kecamamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) berhasil ditangkap warga setempat.
Buaya diduga sejenis katak warna hitam putih sepanjang sekira 2 meter tersebut berhasil ditangkap warga Bonai dengan cara menggunakan alat strum ikan pada Ahad dini hari (18/11/2018) sekira pukul 00.00 WIB.
Tertangkapnya buaya pemangsa bocah tersebut dibenarkan Kapolres Rohul AKBP Muhammad Hasyim Risahondua SIK, M.Si, melalui Kapolsek Bonai Darussalam Iptu Riza Effyandi SH.
Iptu Riza mengatakan satwa dilindungi tersebut ditangkap warga tidak jauh dari lokasi saat bocah bernama Rahmad tersebut diterkam, tepatnya di aliran sungai tempat korban mandi.
Pasca ditangkap, buaya buas tersebut langsung diamankan di Mapolsek Bonai Darussalam, menunggu pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Riau untuk melakukan evakuasi.
“Warga menangkapnya menggunakan alat setrum. Setelah itu diikat dan baru dibawa ke Mapolsek,” jelas Iptu Riza, Ahad.
Sebelumnya, bocah laki-laki berusia 7 tahun bernama Rahmad, warga Desa Bonai, Kecamatan Bonai Darussalam, dilaporkan hilang di aliran sungai dekat rumahnya, Kamis pagi (15/11/2018) sekira pukul 09.00 WIB.
Warga menerangkan Rahmad tiba-tiba saja hilang saat sedang mandi di aliran Sungai Betung yang ada di depan rumahnya dimana saat itu sedang banjir. Warga menduga bocah ini diterkam buaya, karena saat korban hilang muncul seekor buaya yang diduga sejenis buaya katak ganas.
Mendengar ada bocah hilang diduga diterkam buaya, warga sekitar langsung melakukan pencarian, bahkan sampai ada yang nekat menyelam ke dasar sungai yang berada di depan rumah korban.
Sekitar pukul 12.20 WIB siang, korban Rahmad ditemukan tim gabungan sudah tak bernyawa mengapung di aliran sungai di sekitar tenpat dia mandi sebelumnya. Saat ditemukan tubuhnya penuh luka.
Kapolsek Bonai Darussalam bersama personel TNI dan warga ikut mengevakuasi jenazah korban yang ditemukan di dekat sebuah jembatan kecil.
Editor : Redaksi
Sumber : Riauterkini.com