www.terasriau.com
Kuansing-Turnamen Bola Voli yang diadakan oleh desa Pulau Godang Kari, Kecamatan Kuantan Tengah, Kuansing, telah sukses menggelar turnamen bola voli putra dan putri dalam rangka memperingati HUT RI ke-76 tahun, Pembagian hadiah dan tropy dilakukan, Sabtu malam, (18/9/2021). Dihibur dengan dendang Batang Kuantan.
Mantan Kades Pulau Godang Kari, Fahrul, menyebut, kegiatan turnamen bola voli ini untuk memperingati HUT RI Ke-76 dengan anggaran swadaya murni Masyarakat .
Pihaknya bersyukur kegiatan ini bisa berjalan kondusip walaupun di tengah Pandemi covid 19.
“Kita tetap lakukan protokol kesehatan,” katanya.
Adapun pembagian hadiah dan tropy telah dilakukan pada malam ini, 18 September 2021, turnamen untuk se-Kenegerian Kari lebih kurang memakan waktu satu bulan
Pihaknya berharap, pembagian hadiah turnamen bisa dihadiri langsung oleh para atlet voli dan Masyarakat dengan mengikuti Prokes Covid 19.
Ketua Pemuda, Nerdi Wantomes menyebut, kegiatan turnamen merupakan ajang mencari para atlit andalan desa.
“Kegiatan ini selain HUT RI, juga merupakan ajang silaturahmi para kaula muda se-Kenegerian Kari. Saya selaku anak muda di desa ini, mengapresiasi kegiatan tersebut, serta memberikan motivasi kepada para kaula muda Kari, agar bisa menorehkan prestasi di bidang olahraga. “
“Saya berharap kedepan turnamen ini perlu dukungan dari semua pihak agar peduli kepada para kaula muda yang berprestasi sehingga mereka akan menjadi tim andalan desa kita, ” tutur Nerdi Wantomes.
Hendra alias Endut mengaku bangga, dalam kegiatan turnamen bola voli ini merupakan HUT RI ke 76, sehingga bisa menghangatkan dunia olah raga.”ujar Mantan Atlet Dayung Riau 2012 itu.
“Para atlit bisa unjuk kebolehan, dalam kegiatan ini mereka bisa termotivasi melalui kegiatan turnamen ini, kedepan saya berharap kepada semua pihak serta stekholder yang ada agar ada perhatian serius kepada para kaula muda yang berprestasi di bidang olah raga bola voli. Saya berterima kasih kepada para panitia pelaksana yang telah mengadakan kegiatan turnamen ini sehinga kita memiliki atlit bola voli andalan Desa,” pungkasnya.
Adapun juara 1 Putra, Koto Kari B dan juara 2 Pulau Godang Kari.
Seperti yang kita ketahui bersama, bola voli merupakan salah satu jenis olahraga yang sangat populer di tengah masyarakat kita. Sebagian besar masyarakat di Kuansing sangat menyukai olahraga ini”, jelas Hendra.
Lebih lanjut, Fahrul mantan Kades ini mengatakan, “Pertandingan Turnamen Bola Voli, tentu memiliki arti penting. Satu pelajaran yang bisa kita petik melalui turnamen ini adalah bahwa siapa yang paling siaplah yang akhirnya bisa mencapai prestasi optimal dan menjadi Sang Juara” Tutup Fahrul
Laporan: Hendra Geboy-Kuansing.