TERAS Riau -Program Obrolan kedai Kak Eni yang pandu Heni ( kak Eni ) dan Harun ( Mas Paijo )
Dalam kesempatan ini Kampung Musisi berterimakasih kepada Radio Republik Indonesia yang telah memberi kesempatan kepada Kampung Musisi untuk bisa menyuarakan Berkarya Tanpa Narkoba melalui udara.
Didalam program Obrolan kedai kak eni, Kak Eni dan Mas Paijo yang menjadi pemandu acara mempertanyakan apa sih Kampung Musisi,
Hulubalang Kampung Musisi Ardianto Aritonang menyampaikan Kampung musisi adalah sebuah komunitas kecil dengan segala kelebihan dan kekurangannya melakukan hal kecil yg mungkin di anggap sebagian orang tidak berefek apa-apa.
Tapi percayalah bahwa hal kecil yang dibawa oleh kampung musisi ini kelak akan menyelamatkan bangsa, apa itu hal kecilnya? Yaitu seruan berkarya tanpa narkoba.
Karena saya percaya bahwa kalimat yang terus menerus secara berulang-ulang kita ucapkan akan mempengaruhi pola pikir kita.
Diakhir sesi wawancara Kepala Suku dan Hulubalang Kampung Musisi disambut ramah oleh Kabib Programa Siaran, Ir. Abdul Gafar Zakaria dan Kabib LPU M. Aliyudin. SH.,
Kepala Suku Kampung Musisi memberikan keterangan kepada pihak RRI, mengenai setiap detail dari pada kegiatan Kampung Musisi dan di tanggapi serius oleh Kabib Programa Siaran dan Kabid LPU RRI Pekanbaru.
Kabib Programa Siaran Ir. Abdul Gafar Zakaria mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Kampung Musisi dengan memberikan pernyataan sikap untuk bersinergi dengan Kampung Musisi dalam menyuarakan Berkarya Tanpa Narkoba.
Hulubalang Kampung Musisi merasa belum maksimalnya pergerakan ini dikarenakan kurang kooperatifnya dan sinkronisasi instansi-instansi terkait dalam mendukung pergerakan kampung musisi.
Harapan Hulubalang Kampung Musisi pergerakan ini dapat disupport sepenuhnya oleh pihak-pihak terkait.