Rokan Hulu Terasriau com -Anton ST MM bupati Rokan hulu Riau , membuka secara resmi Sosialisasi Program Digitalisasi Sekolah tahun 2025 dengan tema “Transformasi Digital Pendidikan di Rokan Hulu melalui Program Sekolah Rujukan Google” yang menghadirkan Google Education Spesialist Renti Rosmalis dari Jakarta, kegiatan ini dilaksanakan di Convention Hall Islamic Center Rokan Hulu, Rabu (16/4/2025). (ist)
Pasir pengaraian, Detak Indonesia– Bupati Rokan Hulu Riau, Anton ST MM membuka secara resmi Sosialisasi Program Digitalisasi Sekolah tahun 2025 dengan tema “Transformasi Digital Pendidikan di Rokan Hulu melalui Program Sekolah Rujukan Google” yang menghadirkan Google Education Spesialist Renti Rosmalis dari Jakarta, kegiatan ini dilaksanakan di Convention Hall Islamic Center Rokan Hulu, Rabu (16/4/2025).
Hadir dalam kegiatan Sosialisasi Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga H Damri Poti SSos MAp, Kadis Kominfo Rohul H Syofwan SSos, kepala Bappeda Drs H Yusmar MSi dan Kepala OPD di lingkungan Pemkab Rohul, 200 Kepala Sekolah di Rokan Hulu dan Tim Digitalisasi Sekolah.
Dalam sambutannya, Bupati Rokan Hulu Anton menyampaikan transformasi digital di sektor pendidikan merupakan titik utama dalam menciptakan sistem pendidikan yang tangguh, adaptif, dan merata. Baik dari aspek infrastruktur, sumber daya manusia, hingga penguatan literasi dan budaya digital di kalangan pendidik dan peserta didik.
“Untuk itu kami menyambut baik menyelenggarakan kegiatan sosialisasi ini, yang berkolaborasi dengan Google for Education Indonesia, sebuah mitra global yang telah terbukti berkontribusi dalam membangun ekosistem pendidikan digita ygl yang inklusif, kreatif, dan relevan dengan perkembangan zaman,” pungkasnya.
(SKN)*