Hari Bhayangkara 76, Awak Media Ikuti Lomba Menembak oleh Polres Kuansing

Headline273 Views
Foto : Bersama Kapolres Kuansing

TERAS RIAU Kuansing– Perlombaan Menembak Dalam Rangka Hari Bhyangkara ke-76 di Lapangan Tembak Parama Satwika Polres Kuantan Singingi, Selasa, 14 Juni 2022.

Selain Forkopimda Kuansing, hadir juga jadi peserta lomba, puluhan awak media dari berbagai organisasi, seperti, PW MOI, FPII, IWO, PWI, AJOI, PWRI dan FJMR , dan seluruh Kapolsek di wilayah hukum Polres Kuansing, tidak ketinggalan seluruh Kabag, Kasi lingkup jajaran Polres Kuansing, bahkan! beberapa Polwan terpantau CENTRO mengikuti lomba tembak tersebut.

Sebelum perlombaan dimulai Kapolres Kuansing, AKBP. Rendra Oktha Dinata, S.I.K., M.Si mengingatkan kepada seluruh peserta lomba agar hati -hati dalam menggunakan tembak/pistol.

“Sebelum lomba kita mulai kita mendengarkan arahan dari Instruktur, semuanya mohon untuk menyimak dengan saksama, agar nantinya tidak salah dalam menggunakan senjata”ucap Kapolres sebelum mengarahkan seorang Instruktur senjata untuk mengedukasi peserta lomba tembak.

Ketua Forum Pers Independen Indonesia Korwil Kuansing, Rusman Antagana menyebutkan,”Terima kasih kepada Polres Kuansing dan jajarannya telah mengundang kami dalam lomba menembak ini,’ Selamat hari Bhayangkara ke 76″ujar Rusman Antagana yang juga menjadi peserta dalam lomba tersebut.

Acara lomba tembak yang ditaja oleh Polres Kuansing, diikuti dengan antusias para peserta itu, dimulai dari pukul. 08.30 WIB berakhir hingga pukul 11.30 WIB. Lomba tersebut aman dan terkendali. (Karta)