TERAS Riau-Ikatan Keluarga Teknik Universitas Islam Riau periode 2021 – 2025 menggelar pelantikan pengurus
dan diskusi masalah banjir di Pekanbaru di Hotel Grand Zuri Pekanbaru (05/5/21).
Hadir saat giat adalah Sekjend DPP IKA UIR Dr. Koko Iskandar, anggota DPRD Provinsi Riau yang juga dosen Fakultas Teknik UIR Mardianto Manan, Dr. M. Ikhsan, Wakil Dekan Fakultas Teknik UIR Asmar Effendi, Wasekjen Organisasi DPP IKA UIR Rocky Ramadani.
Sekretaris Jenderal DPP IKA UIR Dr. Koko Iskandar, M.Si menyampaikan dalam sambutannya bahwa giat pelantikan IKA Teknik UIR merupakan rangkai kegiatan sebelumnya yaitu mubes IKA Teknik, yg hasilnya adalah terbentuknya kepengurusan IKA teknik yg dikukuhkan dan dilantik hari ini.
Kegiatan ini merupakan bentuk konsolidasi organisasi, agar terwujud soliditas diantara para alumni, sehingga dapat menjalankan roda organisasi.
“Alhamdulillah dalam rangkaian kegiatan ini dilaksanakan diskusi mengenai Masalah Banjir di Kota Pekanbaru. Hasil diskusi ini diharapkan dapat memberi masukan kepada pemerintah kota dan pemprov riau dalam mengatasi banjir. Kita yakin konsep dan rumusan hasil diskusi akan di dengar oleh pembuat kebijakan, dalam hal ini pemko dan pemprov, karena yg bicara ahlinya, para sarjana teknik, terutama teknik sipil, dikuatkan oleh pemikiran pakar, yaitu Dr. IHSAN dan Mardianto Manan”, Terang Koko.
DPP IKA UIR berharap ke depan, dengan telah dilantiknya ika teknik UIR, lebih banyak lagi kegiatan yg dapat dibuat, terkhusus untuk membuat kegiatan yg bersinergi dengan kepentingan kampus, alumni dan pemerintah daerah.
Selamat menjalankan tugas para pengurus ika teknik UIR, saya yakin Pak M Isa Lahamid, ST mampu membawa ika teknik menjadi lebih baik”, Harapnya.
Sementara itu Ketua IKA Teknik UIR yang baru dilantik M. Isa Lahamid, ST mengucapkan terima kasih atas kehadiran DPP IKA UIR dalam pelantikan IKA teknik. Semoga dengan dilantiknya pengurus akan membawa perubahan kearah yang lebih baik untuk kemajuan fakultas teknik dan kampus Universitas Islam Riau.