Teras Riau Pekanbaru-
Sehubungan dengan habisnya masa jabatan Pengurus Karang Taruna Kabupaten Siak beberapa waktu yang lalu, Pengurus Karang Taruna (KarTa) Provinsi Riau tunjuk Caretaker Karang Taruna Kabupaten Siak. Penunjukannya telah resmi disahkan pada Rabu (29/12/21) di Pekannbaru.
Pengesahan adminstratif ini melalui Surat Keterangan (SK) yang dikeluarkan oleh Pengurus Karang Taruna Provinsi Riau No :03/CAR-SIAK/KT-R/05/XII/2021 tentang Caretaker Karang Taruna Kabupaten Siak. Komposisi pengurus carateker terdiri dari ketua Rian Hidayat, wakil ketua Robi Cahyadi, Sekretaris Asrian Toni dan anggota David Fernando serta Iksan Hadirah.
Ketua Caretaker Karang Taruna Kabupaten Siak mengatakan bahwa setelah diterima SK Caretaker oleh Pengurus Provinsi maka dalam waktu dekat dilaksanakan konsolidasi dan koordinasi organisasi dengan pengurus Karang Taruna kecamatan se-Kabupaten Siak.
“Penunjukan Caretaker Karang Taruna Siak ini adalah amanah dari Pengurus Karang Taruna Provinsi. Sesuai dengan AD ART Karang Taruna,dan Peraturan administratif lain nya di Karang Taruna maka setiap kegiatan yang kita lakukan mengacu pada hal tersebut. Kedepan kami akan menjalankan amanah ini sesuai arahan Ketua Karang taruna Provinsi Riau” ujar Rian , Kamis, 30 Desember 2021.
Lanjut dikatakan Rian, Kemarin Ketua Karang Taruna Provinsi Riau, bung Andri menyampaikan sewaktu penyerahan SK ini, untuk kami dapat menjalankan semua hal nya dengan baik dan sesuai kaidah keorganisasian. Kami juga dipesankan untuk dapat melakukan komunikasi, konsultasi dan silaturahmi. Baik itu dengan Forkopimda kab siak dan karang taruna kab siak. Sehingga kegiatan organisasi dapat berjalan dengan baik sesuai tugas dan fungsi dari Caretaker ini.
Pengurus Caretaker Karang Taruna Kabupaten Siak akan melakukan kegiatan Temu Karya Karang Taruna dan membuat program pemberdayaan.
“Segera kami akan lakukan kegiatan temu karya,serta berkoordinasi dengan pengurus tiap kecamatan untuk berjalan nya roda organisasi serta tetap dapat menjaga kekompakan pemuda serta tetap terawat nya jiwa sosial dalam bingkai keorganisasian karang taruna ini. Tujuannya agar para pemuda nantinya bisa berkegiatan serta meningkatkan kesejahteraan Sosial pemuda sampai ke desa atau kampung dan juga menjadikan pemuda Garda terdepan dalam hal sosial ditengah masyarakat.” tutup Rian.-