Kepergok Tangki BBM “Kencing” Sembarangan

HukRim759 Views

DENPASAR, Terasriau.com – Penggerebekan dilakukan anggota Subdit IV Ditreskrimsus Polda Bali di gudang di Desa Antiga, Manggis, Karangasem, Kamis (13/12/2018). Saat itu polisi memergoki mobil tangki BBM “kencing” (menyedot pertalite) dimasukan ke jerigen.

Pelakunya, sopir dan kernet truk berinisial PW (43) serta WS (44). Menurut Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol. Hengky Widjaja, mengatakan Kedua pelaku berhasil diamankan sekitar pukul 11.40 Wita.

Awalnya truk tangki tersebut masuk ke sebuah gudang yang berlokasi di Banjar Labuhan, Desa Antiga, Karangasem. “Ada juga informasi dari masyarakat bahwa sering terjadi kegiatan yang mencurigakan di gudang tersebut. Kecurigaannya, truk tangki Pertamina sering keluar masuk ke gudang tersebut,” ujarnya.

Setelah menerima laporan tersebut, tim Subdit IV Tipiter Diretreskrimum langsung melakukan penyelidikan. Alhasil polisi memergoki pelaku sedang melakukan pengambilan Pertalite yang ada di dalam truk tangki ke jerigen.

Terkait kasus ini, polisi mengamankan barang bukti satu unit mobil tangki Pertamina berisi 16.000 liter pertalite, dua lembar nota BBM, satu buah valf, dua buah pita segel, dua jerigen warna biru yang masing-masing berisi pertalite 30 liter dan 2 jirigen warna biru dalam keadaan kosong. “Kedua pelaku sudah diamankan di Ditreskrimsus Polda Bali untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tegasnya. (*)

Artikel ini telah terbit di fokuskriminal.com dengan judul “Kepergok Tangki BBM “Kencing” Sembarangan” link–> https://fokuskriminal.com/kepergok-tangki-bbm-kencing-sembarangan/