RIAU, (Terasriau.com) – Penemuan beberapa mayat yang mengapung di sepanjang perairan Bengkalis, Riau, mulai dari Pulau Rupat hingga ke Pambang, mulai terungkap. Keluarga korban mengatakan, mereka merupakan korban speedboat pancung (speedboat kecil dan pipih) yang karam di Selat Melaka.
Salah satu keluarga korban, Anto menyebutkan, jasad perempuang yang ditemui mengapung di perairan Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau itu merupakan adiknya yang bernama Mimi berusia sekitar 32 tahun.
Dari pihak keluarga Ia mengaku, bahwa adik perempuannya berangkat berdua bersama Ica (6) yang merupakan anak dari Mimi. Jadi mereka berdua berangkat dari Malaka, Malaysia dengan tujuan pulau Rupat, Kabupaten Bengkalis, Indonesia melalui jalur ilegal.