Pusat Study Konstitusi (Pusako), Adakan Konferensi Nasional Ke 5 di Batusangkar

Pendidikan325 Views

BATUSANGKAR, (Terasriau.com) – Pusat Study Konstitusi (Pusako) Fakultas Hukum Universitas Andalas Padang mengadakan konferensi Nasional ke 5 hukum Tata Negara dengan tema Tantangan menjaga Daulat Rakyat Dalam Pemilihan Umum di Hotel Emersia Batusangkar, Jumat (9/11/2018). Acara ini berlangsung selama empat hari di mulai, tanggal 09 – 12 November 2018.

Acara ini di hadiri oleh Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi, Rektor Universitas Andalas padang Prof. Dr. Tafdil Husni, SE, M.BA, Dekan Fakultas Hukum Universitas Andalas Dr. Busya Azheri, SH, MH, perwakilan dari Bawaslu, Perwakilan KPK, perwakilan dari lembaga negara lain nya, Dan Dosen dari dari dalam dan luar negeri serta tamu undangan lainnya.

Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi, dalam sambutannya mengucapkan selamat Datang kepada Peserta Konferensi Nasional ke 5 Hukum Tata Negara di Kota Budaya Batusangkar dan mengucapkan terima kasih dan merasa tersanjung dengan ditunjuknya Batusangkar sebagai Tempat konferensi Nasional ke 5 Hukum Tata Negara dan Malam Anugrah Kostitusi Muhammad Yamin 2018. “Besar harapan kami dari hasi pemikiran dan diskusi para pakar dan peserta mampu untuk memberikan yang terbaik untuk kepemiluan di Nusantara,” ujarnya.

Tanah Datar sebagai kabupaten yang memiliki keragaman budaya wisata antara lain Istana Basa pagaruyung, Nagari Tuo pariangan, pacu jawi, wisata kuliner serta ke indahan Alam lain nya.

Disamping Konferensi Nasional Ke 5 Hukum Tata negara, Pusako juga mengadakan acara Anugrah Konstitusi Muhammad Yamin ke III, yang acaranya akan diadakan pada Sabtu malam (11/11/2018) di Hotel Emersia Batusangkar.

Sementara itu Dekan Fakultas HukumUniversitas Andalas Dr. Busya Azheri, SH, MH mengatakan, Fakultas hukum universitas Andalas Padang sebagai Institusi Pendidikan hukum yang telah berusia 67 Pada tahun 2018 selalu berusaha menjadi lembaga yang berpendidikan yang bermartabat demi kehayaan bangsa upaya tersebut di antara nya di wujudkan dengan mendukung bentuk kegiatan yang memberikan kontribusi nyata terhadap oerkembangan ilmu hukum, termasuk ilmu Hukum Tata Negara. Pusako merupakan pusat Study yang berada dibawah naungan Fakultas Hukum Universitas Andalas sejak tahun 2014, aktif menyeleggarakan kegiatan konferensi Nasional Hukum tata negara yang membahas berbagai topik dan isyu ketatanegaraan.

“Saya menyambut hangat kedatangan pembicara Nasional dan internasional, peserta Call Paper , Tamu undangan dan perwakilan dari berbagai lembaga Negara serta akademisi dari seluruh infonesia dalam perhelatan Forum ilmiah Konferensi Nasional Hukum Tata Negara,” kata Busya Azheri.  (May/zH)